Senin, 30 Januari 2012

Undangan Terbuka Musywil ke-3 KBPII Yogbes

Pengurus Wilayah Perhimpunan Keluarga Besar (Perhimpunan KB PII) Yogyakarta Besar akan menyelenggarakan Musyawarah Wilayah (Musywil) ke-3 dan Sarasehan Kebangsaan pada hari Ahad, 5 Pebruari 2012 pukul 09.00 – 16.00 WIB bertempat di Hotel Jogjakarta Plaza. Agenda utama Musywil ke-3 ini antara lain, penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus, perumusan program periode 2012 – 2016, penyampaian program Pengurus Pusat Perhimpunan KBPII dan pemilihan Ketua Umum/formatur periode 2012-2016. Musywil ke-3 ini akan dibuka oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan KBPII, Sutrisno Bachir dan dihadiri oleh segenap Pengurus Wilayah Perhimpunan KBPII Yogyakarta Besar dan utusan cabang.

Sementara itu, Sarasehan Kebangsaan mengambil tema “Merawat Kebangsaan dalam perspektif budaya, hukum, ekonomi, agama dan politik”, akan mengadirkan beberapa nara sumber, antara lain: Sri Sultan Hamengkubuwono X (perspektif budaya), Sutrisno Bachir (perspektif ekonomi), Prof. Dr. Mahfud MD (perspektif hukum), Dr. Hidayat Nur Wachid (perspektif agama) dan Anas Urbaningrum (perspektif politik). Bertindak sebagai moderator dalam sarasehan ini adalah Muslih Zainal Asikin MBA.
Diharapkan semua eksponen Keluarga Besar PII Yogyakarta Besar dapat menghadiri Musywil dan Sarasehan Kebangsaan yang sekaligus sebagai ajang silaturrahmi berbagai eksponen lembaga sosial-kemasyarakatan, partai politik, kepemudaan, mahasiswa dan pelajar. Informasi lebih detail penyelenggaraan kegiatan ini dapat menghubungi M. Mahlani di nomor 0274-7884217/4537301/081328075005, Ahmad Subagyo: 0811257620 atau Mohammad Halimi: 08121560873.

0 komentar:

About This Blog

Lorem Ipsum

  © Blogger templates Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP